Sabtu, 05 April 2014

Alasan Mengapa Hamster Mau Memakan Teman Sekandangnya !

Hamster Kanibal

Alasan Mengapa Hamster Mau Memakan Teman Sekandangnya ! :Posting kali ini kita akan membahas kenapa hamster menjadi kanibal dan bagaimana biar mengurangi kekanibalan hamster.

Hamster merupakan hewan pemakan biji-bijian dan hamster juga bisa memakan anaknya dan pasangannya yang disebut omnivora. Pada alamnya hamster juga memakan teman-temannya saat mereka bersaing untuk mendapatkan makan sehingga menjadi lebih sedikit populasi hamster dan hamster bisa menjadi sejahtera.

Langsung saja kita bahas hal-hal yang menyebabkan hamster menjadi kanibal, dimana kekanibalan hamster dapat diminimalkan. 
Ada beberapa alasan yang menyebabkan hamster menjadi kanibal, antara lain:

  1. Umur si Betina lebih tua dari si Pejantan. 
  2. Hamster betina mempunyai kekanibalan yang lebih dibanding hamster jantan, hal tersebut terbukti saat saya memisahkan beberapa betina dan pejantan untuk di kawinkan dengan umur hamster sekitar 2 bulan (saya memakai hamster campbell karena hamster ini sangat buas). Setelah beberapa hari ada hamster betina yang mati dan hamster jantannya tidak mati.
  3. Kekurangan makanan saat si betina melahirkan anakan hamster. 
  4. Anakan hamster sakit sehingga dimakan oleh indukannya. Ini merupakan insting dari hamster tersebut untuk memutuskan apakah anakan hamster sehat atau sakit.

Solusinya agar hamster tidak terlalu menjadi kanibal (bukan berarti membuat hamster tidak sama sekali kanibal) antara lain:
  1. Usahakan saat mengkawinkan hamster, hamster pejantan berukuran lebih besar atau berukuran sama dengan betinanya. Dalam hal ini ukuran hamster juga mempengaruhi umur hamster. :)
  2. Berikan makanan yang lebih untuk hamster yang sedang mempunyai anakan sehingga saat induk kelaparan, si induk tidak memakan anakannya.
Add to Cart

0 komentar:

Posting Komentar